Home About Us Our Products Articles Our Clients Contact Us Chat Whatsapp

Leakage Tester untuk Kemasan HDPE

Leakage Tester untuk Kemasan HDPE

Leakage Tester untuk Kemasan HDPE


Apa itu kemasan HDPE? HDPE (High Density Polyethylene) adalah polietilena termoplastik yang terbuat dari minyak bumi. HDPE memiliki karakteristik sedikit buram dan transparan serta elastik, tidak tembus air, tidak berbau, tahan panas dan tahan benturan. Dalam kehidupan sehari-hari kantong plastik HDPE disebut kantong HD, kantong kresek, kantong asoy, tas plastik HD, ataupun shopping bag. HDPE terdiri dari HDPE Anti Panas, HDPE, HDPE Roll, dan HDPE Alas. Bahan plastik yang memiliki kode 2 ini merupakan salah satu bahan plastik yang aman untuk digunakan karena kemampuan untuk mencegah reaksi kimia antara kemasan plastik berbahan HDPE dengan makanan/minuman yang dikemasnya. Walaupun begitu, kode 2 ini juga direkomendasikan hanya sekali pakai karena pelepasan senyawa antimoni trioksidanya terus meningkat seiring waktu.

Kelebihan kemasan plastik HDPE yaitu harganya murah, mudah diproduksi, tahan terhadap suhu ekstrem dan kelembapan, tahan efek sinar UV, anti bocor dan karat, dan mudah dibersihkan. Sementara kekurangan dari kemasan plastik HDPE yaitu mudah mengembang, serta kaku/tidak fleksibel.

Sebagai kemasan, HDPE juga harus diuji kualitasnya, salah satu parameter yang sering dipertanyakan adalah uji kekuatan tahan bocornya terhadap perbedaan tekanan. Pengujian tahan bocor ini dapat menggunakan vacuum leak tester dengan metode air. Kemasan HDPE dimasukan ke dalam tabung / chamber berisi air, kemudian diberi tekanan vakum sampai -120 kPa. Pada titik tertentu, kemasan akan mengalami kebocoran dengan menghasilkan gelembung udara di dalam air. Di titik tersebut lah tingkat kekuatan tahan bocor dari kemasan HDPE tersebut.

Jika anda sedang membutuhkan Leakage Tester untuk Kemasan HDPE, silahkan hubungi Sales Representative kami pada kontak di bawah. Kami akan merekomendasikan alat yang cocok untuk kebutuhan di tempat anda.

CV. MEALABS INDONESIA
Jln. Pondok Kelapa Raya Blok G1 No. 3D, Kel. Pondok Kelapa,
Kec. Duren Sawit, Jakarta Timur, DKI Jakarta 13450
0811-1720-047 (Whatsapp dan Telpon)
021-8694 1748 (Telpon)
sales@mealabs.com

signature
Back to top
banner